Bapak lagi kepikiran berniaga tapi bingung buat nentuin kendaraan buat angkut barangnya? Atau barangkali bapak mau sekedar nostalgia dulu pas sekolah suka ngompreng. Ini saya punya rekomendasi mobil niaga buat usaha.
Suzuki Carry (Rp. 161,6 - 171,2 juta)
Mobil ini punya daya angkut maksimal 1 ton, berkapasitas 3 orang dan dibekali dengan disc brake di kedua roda depan. Ukuran baknya termasuk gede di kelasnya, pak. Tersedia dua pilihan bak, wide deck dan flat deck yang bisa dibuka kanan-kirinya. Ditunjang mesin K15B 1500cc yang bertenaga, bandel dan irit, sama kayak Ertiga. Kabinnya lega, banyak penyimpanan, udah ada AC, power steering dan head unit pada tipe tertinggi. Untuk performa dengan perawatan normal mobil ini bagus dan bandel.
sumber : suzuki.co.id
Daihatsu Grandmax (Rp. 151,5 - 188,9 juta)
Kalo mobil yang ini merupakan pickup yang terlaris di pasaran, yang dibekali dengan dua opsi mesin, 1300cc dan 1500cc dengan daya angkut 1,1 ton. Oke banget buat usaha. Memiliki model semi bonnet khas JDM, dengan varian beragam, mulai dari pickup biasa sampai box alumunium. Buat urusan pengangkutan, pada mobil ini tersedia opsi bukaan 3-way pada baknya. Udah tersedia AC, power steering dan head unit pada pilihan mesin 1500cc.
sumber : daihatsu.co.id
Mitsubishi L300 Euro-4 (Rp. 218,6 juta)
Mobil legendaris ini sekarang dibekali mesin diesel 4N14 2268cc common rail dengan turbo. Urusan tenaga dan torsi, monil ini naik 40% dibandingkan versi Euro-2 nya, jadi powerful banget. Di tahun 2022, mobil ini masih mempertahankan desain klasiknya yang super iconic. Kapasitas angkutnya juga gede ini mobil, pak. Untuk nyari sparepart juga gampang, soalnya ga banyak berubah dari model sebelumnya.
sumber : mitsubishi-motors.co.id
Isuzu Traga Euro-4 (Rp. 242,6 juta)
Mobil yang ini juga daya angkutnya gede, soalnya dimensinya juga paling bongsor di kelasnya. Dilengkapi dengan mesin diesel 2500cc turbo common rail yang bertenaga, bandel dan irit. Punya desain yang cukup modern, mobil ini dibekali transmisi 5 percepatan yang clicky dan durable. Udah dibekali power steering yang ringan, jadi pengendaliannya enak. Suspensi depan juga cukup empuk, jadi kaga bikin capek.
sumber : astraisuzu.co.id
Kira-kira itu pak rekomendasi mobil niaga buat usaha. Bapak bisa sesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi bapak. Kalo bapak juga udah merupakan pelaku, boleh banget pak sharing rekomendasinya.